Kamis, 28 Januari 2016

Cara Membeli Pulsa Listrik Via Aplikasi Mandiri Mobile


"Assalamu alaikum... Pak, token listrik sudah bunyi, sisa pulsa tinggal 1,90 kwh lagi"

Begitu kira kira bunyi sms yang saya terima pagi ini dari orang rumah. Seperti yang sudah diprediksi, minggu ini adalah jadwalnya isi pulsa listrik dirumah.

Kebetulan saya sedang ada pekerjaan di kantor yang harus diselesaikan. Memang sih untuk yang tinggal di kota besar seperti saya, membeli pulsa listrik sudah gampang. Bisa di ATM, di minimarket, atau beli di agen agen pulsa. Tapi saat itu benar benar kondisinya tidak memungkinkan. lagi ada kerjaan, plus di luar juga lagi hujan. begitu tutup sms dan lihat lihat aplikasi di Android, 'cling'!, ada ide nih, kenapa nggak beli pulsa listrik di aplikasi mandiri mobile aja?!.

Eternyata ada loh menu untuk beli pulsa listrik via aplikasi mandiri mobile. begini cara nya :

Pertama, buka aplikasi mandiri mobile nya. (yang belum ada, bisa instal di google store, gratiss).

Kemudian masukkan userame dan password, dan kita akan masuk ke menu utama, pilih sub menu pembayaran, dan pilih sub menu listrik :


Selanjutnya akan muncul window baru jenis jenis listrik yang mau dibeli, apakah listrik pascabayar, pra bayar, atau PLN PrePaid Advice. Karena yang akan dibeli adalah pulsa listrik, maka saya pilih adalah sub menu 'PLN PRABAYAR'. Setelah itu, akan muncul kotak isian berupa nomor pelanggan dan jumlah pulsa yang akan dibeli. Nominal pembelian sudah di list oleh Mandiri Mobile, dari 20 ribu, 50 ribu, 100 ribu, 200 ribu, 500 ribu, 1 juta, 5 juta, sampai 10 juta. Kalo saya biasa isi 200 ribu. Sebab, sesuai peraturan undang undang, untuk pembelian pulsa diatas 250 ribu akan dikenakan biaya materai. Lumayan kan ngirit 6 ribu perak.:D


Setelah selesai mengisi kotak isian dan menekan caption "Lanjut", tampilan selanjutnya adalah menu konfirmasi pembayaran, berisi detail pembelian pulsa listrik dan input password Mandiri Mobile, untuk memastikan data yang kita input sudah valid. Setelah dicek, Ups! pada detil info tertulis biaya  3 ribu rupiah. Ya!, itu memang biaya admin sesuai standar bank, jadi saldo saya akan dipotong oleh bank mandiri sebesar 203 ribu untuk membeli pulsa listrik 200 ribu. Setelah sepakat, langsung saja masukkan pin mandiri mobile dan tekan 'OK'.


Transaksi selesai, dan kita akan mendapatkan 20 digit unique code nomor token PLN untuk diinput pada meteran listri dirumah. dimana nomor itu bisa dilihat? ternyata ada di kotak pesan pada menu Admin. Saya pun segera mencatat 20 nomor unik dan mengirimkannya kepada orang rumah via sms untuk di input ke dalam meteran listrik dirumah.

Sayapun bisa melanjutkan pekerjaan kantor dengan tenang tanpa meninggalkan meja kantor. Di zaman sekarang, semuanya serba mudah, serba simpel, dan serba online. bahkan untuk membeli pulsa listrik pun sudah semudah itu. Terimakasih Mandiri Mobile, dan terimakasih PLN atas kemudahan kemudahan yang diberikan.